Ta Mie Goreng
Tamie Goreng |
Bahan-bahan :
3 keping mie keriting1 butir telur ayam
1 batang daun pre
1 batang Sawi hijau
2 buah wortel
1 buah bunga kol ukuran sedang
100 ml air putih
Bumbu-bumbu :
1 sdt bawang putih cincang1 sdt Kecap asin
¼ sdt Merica bubuk
½ sdt Kaldu bubuk
1 sdm Saus tiram
Garam secukupnya
Gula pasir secukupnya
Cara membuat:
- Panaskan air di dalam panci kecil sampai mendidih kmdn masukkan mie, masak sampai matang angkat mie dan tiriskan.Goreng mie bentuk bulat pipih goring sampai kekuningan, angkat tiriskan.
- Cuci bersih semua sayuran, tiriskan. Tumis bawang putih sampai harum, masukkan air. Setelah air mendidih masukkan semua bumbu dan sayuran kecuali sawi hijau setelah setengah matang masukkan sawi dan tuang telor yang dikocok sedikit sedikit sambil diaduk rata hingga telur berserabut,angkat.
- Siapkan piring taruh mie yang sudah digoreng tadi kemudian siram dengan sayuran yg sudah dimasak. Dan siap untuk dihidangkan.